Tuesday , March 19 2024
Cara Mudah Mengatasi Suara Knalpot Motor Nembak Meletup

5 Cara Mudah Mengatasi Suara Knalpot Motor yang Nembak (Meletup)

Tips bagaimana cara mengatasi masalah knalpot motor yang mengeluarkan suara meledak-ledak (meletup) atau dikenal juga dengan knalpot yang nembak. Mungkin saja sobat lastfootwear.com ada yang membutuhkan solusi mudah ini untuk mengatasi masalah knalpot yang muncul pada motor sobat.

Fungsi Knalpot

Knalpot atau bisa juga disebut dengan pipa saluran gas buang (exhaust system atau knalpot manifold) merupakan salah satu komponen paling penting yang harus dimiliki oleh setiap kendaraan, entah itu kendaraan roda dua maupun roda empat.

Knalpot sendiri berfungsi sebagai saluran atau jalan keluar dari gas buang hasil sisa pembakaran pada mesin kendaraan. Selain untuk mengeluarkan gas buang dari sisa pembakaran, knalpot juga berfungsi untuk meredam suara dari ledakan hasil pembakaran mesin yang sangat keras yang terjadi di dalam ruang silinder.

Penyebab Knalpot Meletup

Akan tetapi, dalam beberapa kendaraan seperti sepeda motor, penggunaan knalpot ini kerap mengalami permasalahan secara mendadak, misalnya seperti keluar suara menembak atau meletup.

1. Kondisi Karburator

Hal semacam ini di sebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya yaitu kerusakan yang terjadi pada bagian penyuplai udara bersih menuju ke ruang pembakaran. Misalnya saja sepert, air srew karburator yang sudah mulai aus ataupun setelan karburator yang kurang optimal.

2. Busi Sudah Aus

Selain itu, penyebab suara letupan dari knalpot yang menembak yaitu bisa saja di sebabkan oleh kondisi busi yang memang sudah tidak layak pakai. Elektroda busi yang telah kotor di akibatkan karena kerak sisa proses pembakaran maupun basah karena terkena air, sehingga dapat menimbulkan percikan api yang tidak stabil. Dengan demikian maka wajar bila knalpot pun dapat mengeluarkan suara letupan atau menembak.

3. Packing Knalpot

Di samping itu, packing knalpot yang sudah rusak serta mur yang kurang kencang bisa saja menjadi salah satu penyebab kebocoran pada bagian gas buang, sehingga dapat mengeluarkan suara menembak atau meletup.

Cara Mengatasi Knalpot Meletup

Dan berikut ini kami akan memberikan solusi tentang cara mudah mengatasi knalpot motor yang nembak untuk sobat semua. Simak langkah-langkahnya di bawah ini.

1. Periksa Karburator

Cara pertama silakan sobat periksa pilot screw, angin-angin atau setelan karburator, selanjutnya ssetting sesuai dengan stelan standar motor yaitu 2,5 – 3 putaran penuh atau sesuaikan juga dengan keperluan dari mesin motor tersebut.

2. Periksa Busi

Kemudian sobat bisa melakukan pengecekan pada busi motor anda. Apabila kondisi busi memang sudah tidak layak untuk digunakan, sebaiknya ganti dengan busi yang baru yang sesuai dengan anjuran pabrik busi mesti diganti 6000 km. Selain itu, jangan lupa sobat untuk menyetel atau setting ulang gap busi sampai 0,7 mm dan tentunya harus menggunakan fuller gauge.

Baca Juga: Cara Mengganti Kampas Kopling Honda Tiger

3. Periksa Filter Udara

Selanjutnya, silakan sobat lakukan cheking pada filter udara motor. Karena filter yang kotor bisa saja menghambat aliran udara yang menuju ke bagian karburator, sehingga hal tersebut akan membuat campuran udara dan juga bahan bakar menjadi lebih kaya. Usahakan dalam melakukan penggantian filter udara ini sebaiknya dilakukan setiap 15.000 km.

4. Periksa Selang Vacum Bahan Bakar

Setelah itu, silakan periksa juga bagian selang vacum bahan bakar yang berjalan menuju ke bagian tangki motor. Jangan lupa sobat pastikan agar selang tersebut tidak bocor ataupun sobek. Sebab apabila terjadi sobek tentunya akan menimbulkan permasalahan lagi kedepannya.

5. Periksa Air Induction System

Untuk yang terakhir, periksa bagian AIS (Air Induction System). AIS adalah salah satu komponen yang berfungsi untuk menginjeksikan udara bersih menuju ke lubang buang. Dengan demikian hasil pembakaran pun menjadi lebih irit dan ramah lingkungan.

Biasanya, membran AIS ini sering kali mengalami masalah, jadi solusi terbaiknya adalah tutup bagian selang AIS nya yang menuju ke bagian lubang proses pembuangan tersebut.

Demikian sobat lastfootwear.com, ulasan tentang cara mudah mengatasi suara knalpot motor yang nembak yang dapat kami sampaikan untuk sobat semua. Semoga Informasi yang telah kami berikan di atas bisa menjadi bahan referensi sobat ketika ingin melakukan perbaikan pada knalpot motor yang nembak atau meletup.